Masuk Surga

Di sebuah sekolah ada pelajaran agama, kebetulan guru di depan kelas menanyakan begini :
"Anak-anak kalau kita menyumbangkan uang kita, berbuat amal kepada fakir miskin, apakah kita akan masuk surga?"
Jawab anak-anak serentak :" Tidak !!!!"
lalu guru melanjutkan,
"Kalau kita berpuasa, membantu panti asuhan, menjual tanah kita dan diberikan ke orang miskin, apakah kita masuk surga?"
Anak-anak menjawab: " Tidak!!!!!"
Guru pun marah :" Kalau begitu supaya masuk surga gimana dong?"
Jawab anak-anak: "Ibu harus mati dulu....horeee!!!"

Berlutut

"Edi, kasih gua minuman yang paling keras!" Teriak Eko di sebuah bar. "Gua barusan berantem ladi sama bini gua."
"Terus, kali ini gimana akhir ceritanya?" Tanya Edi si bartender setengah nggak berselera mendengarkan cerita Eko.
"Seusai berantem, bini gua mendatangi gua dan berlutut..." Kata Eko sambil nenggak minuman.
"Waahhh... hebat lu, tumben-tumbenan kejadiannya kayak gini. Terus dia bilang apa?"
"Dia memaki-maki gua dan menyuruh gua keluar dari kolong tempat tidur!"

Pasien Kabur

Seorang pria menelpon Rumah Sakit Jiwa...

Pria: "Halo.. saya mau tanya apakah pasien kamar no 27 ada??"

Suster: "Sebentar ya pak saya chek dulu.. (setelah beberapa menit).. Maaf pak, pasien di nomor tersebut tidak ada."

Pria: "Syukurlah.. ternyata saya berhasil kabur..."

Suster: ...

Tersesat Di Hutan

Suatu ketika, ada seorang yang sangat baik budinya tersesat di sebuah hutan lebat di negeri antah berantah.

Di tengah kebingungannya, ia berdoa: "Tuhan, lebih baik aku mati dimakan singa, daripada mati kelaparan..." katanya.."

Tiba-tiba, muncullah seekor singa besar di belakangnya bersiap untuk menerkam orang itu.. ia kaget, dan berdoa : "Tuhan, yang begitu kok dimasukin ke hati?"

Tikus Paling Berani

Pada suatu hari ada tiga ekor tikus sedang asyik menyombongkan diri.

Tikus 1: "Hoy kamu tau gak, bagiku perangkap tikus itu nggak ada artinya, malah kalau ada perangkap aku buat jadi mainan......"
Tikus 2: "Wahh, itu seh gak seberapa!!!! Kamu tau nggak, racun tikus itu sudah seperti air putih bagiku, minuman sehari-hariku itu ya racun tikus....."

Tikus ketiga diam sejenak, tiba-tiba ia ngeloyor pergi begitu saja tanpa bilang apa-apa.

Lalu kedua temannya langsung bertanya, "Hey, kamu mau kemana?"

Tikus 3: "Sorry sob aku harus pergi dulu, soalnya ada kencan sama kucing....!!!!!!"

Makan Debu

Bu Joko membuka pintu rumahnya yang diketok seorang tamu. Seorang pemuda berdasi berdiri di depannya, tiba-tiba langsung menumpahkan sampah dan debu di ruang tamu bu Joko.

Sebelum si ibu marah, sang pemuda langsung mengoceh dengan percaya diri, "Perkenalkan saya Budi dari elctrololo mau mendemonstrasikan alat penghisap debu dan sampah teknologi terbaru kami. Bila saya tidak bisa membersihkan sampah dan debu ini dalam waktu kurang dari 10 menit, saya akan jilat debunya dan makan sampahnya."

Bu Joko cuma senyum manis, "Ya sudah, mulai dimakan aja sekarang dek Budi. PLN nya mati dari pagi, baru nyala besok siang".

Dimana Tuhan?

Seorang guru bertanya kepada murid-muridnya: "Anak-anak taukah kalian dimana Tuhan itu ?"

Anak ke I menjawab: "Tuhan ada di surga".
Anak ke II menjawab: "Tuhan ada di dalam hatiku".
Anak ke III menjawab: "Tuhan ada di kamar mandi".


Semua murid heran dan menahan tawa sembari menunggu reaksi ibu guru mendengar jawaban anak ke III itu.

Guru bertanya kepada anak ke III : "Bagaimana kamu tau kalo Tuhan ada di kamar mandi?"

Anak ke III menjelaskan: "Pagi itu aku sedang mandi, di dalam kamar mandi sampe lama banget, lalu ayahku yang terburu-buru akan pergi ke kantor mau mandi juga. Lalu ayahku berkata : " YA TUHAN...KAMU MASIH DIDALAM !!! ""

Masuk Rumah Sakit

Seorang bapak bertanya pada dokter jaga di sebuah rumah sakit jiwa, “Dokter, bagaimana dokter tahu seseorang sudah tidak normal dan harus dirawat inap di sini…?”

“Oh, kami melakukan test,” jelas dokter, “Kami berikan dia alat satu sendok teh, gelas, dan ember. Kemudian kami suruh dia mengosongkan bak mandi. Kami perhatikan bagaimana cara dia melakukannya…”


“Oh mengerti, ” angguk sang bapak, “Orang normal akan menggunakan ember itu, bukan gelas atau sendok, kan..?”

“Bukan begitu,” geleng dokter.
“Orang normal akan membuka penutup saluran pembuangan air di bawah bak. Kapan bapak mau masuk…?”

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...